Senin, 05 Desember 2011

Perintah SQL - DDL - Statement Alter, Rename, Drop, Show


BENTUK-BENTUK UMUM PERINTAH SQL

DDL (Data Definition Language)

Statement ALTER
Statement ALTER digunakan untuk melakujkan rekontruksi struktur tabel, dengan statement Alter anda dapat melakukan operasi berikut:
Bentuk Umum:
ALTER TABLE namatabel kalusa konstrain;
Parameter:
Klausa = merupakan perintah sekunder dari sebuah statement, klausa dapat berupa Add(menambah kolom), Drop(menghapus kolom), alter (untuk mengubah peroperti/konstrain kolom), locksize(mengunci/menetapkan suatu nilai atau baris).
Konstrain = aturan/batasan yang diberikan pada sebuah klausa. Konstrain pada suatu kolom telah dibahas pada pembahasan statement Create.

Contoh:
1.       //Menambah kolom
ALTER TABLE buku ADD COLUMN tahunterbit varchar(4);
2.       //Menghapus kolom dalam tabel
ALTER TABLE buku DROP tahunterbit;
3.       //Mengubah konstrain kolom
ALTER TABLE buku ALTER COLUMN tahunterbit SET DATA TYPE VARCHAR(50);

Statement Rename
Statement Rename digunakan untuk mengubah nama sebuah nama tabel, kolom atau index.
Bentuk umum:
RENAME jenisstruktur namastrukturlama TO namastrukturbaru;
Contoh:
1.       //Mengubah nama tabel
RENAME TABLE buku TO kitab
2.       //Mengubah nama kolom
RENAME COLUMN buku.tahunterbit TO terbit;

Statement DROP
Satement Drop digunakan untuk Menghapus database, tabel, kolom, index, procedure dan yang lainnya.
Bentuk umum:
DROP jenisstruktur namastruktur;
Contoh;
1.       //Menghapus tabel
DROP TABLE buku;
2.       //Menghapus kolom
DROP COLUMN tahunterbit;

Statement SHOW
Statement Show digunakan untuk menampilkan koneksi, tabel, dan yang lainya.
Bentuk umum:
SHOW jenisstruktur [IN namastruktur];
Parameter:
[IN namastruktur] = hanya digunakan sebagai filter, dimana jenisstruktur yang ditampilkan merupakan root/cabang dari namastruktur.
Contoh;
//untuk menampilkan semua koneksi yang telah dibuat.

SHOW CONNECTIONS;

//untuk menampilkan tabel yang berada didalam Schema(di java) Perpus.
SHOW TABLES IN Perpus.


Artikel lain di ilmu komputer.!!

1 komentar: